VONMAGZ, JAKARTA- Sony secara resmi mengonfirmasi bahwa pihaknya saat ini tengah mengerjakan perangkat genggam PlayStation yang mempermudah para pemain untuk memainkan game PS5. Produk baru tersebut disebut "Project Q".
PHOTO COURTESY OF SONY
"Kami akan meluncurkan perangkat khusus yang memungkin kalian untuk melakukan streaming game apapun dari konsol PS5 kalian menggunakan Remote Play melalui Wi-Fi. Ini dikenal secara internal sebagai 'Project Q', perangkat ini memiliki layar HD 8 inci dan semua tombol serta fitur pengontrol nirkabel DualSense" kata bos PlayStation, Jim Ryan saat PlayStation Showcase.
Produk ini juga diklaim memiliki layar LCD yang dapat menjalankan game hingga 1080p dan 60fps melalui Wi-Fi dan akan menampilkan respons adaptif dan umpan balik haptic dari DualSense. Menurut siaran pers Sony, Project Q akan dirilis akhir tahun ini,
Comments