VONMAGZ, Jakarta- Nike, FedEx dan beberapa perusahaan publik besar lainnya dilaporkan tidak membayar pajak penghasilan federal di AS sejak 2018, meskipun telah meraup miliaran pendapatan. Hal tersebut dilaporkan oleh Institute on Taxation and Economic Policy, sebuah organisasi riset yang berbasis di Washington.

Dok : Michael Savage
Sebelumnya mantan Presiden Donald Trump memperburuk situasi dimana telah memangkas tarif pajak perusahaan di tahun 2017 dan kini Joe Biden berusaha untuk menaikkan tarif pajak tersebut. Di tahun 2020, Nike dilaporkan mencatat pendapatan sebelum pajak sebesar $2,9 miliar namun tidak membayar pajak federal. Sebaliknya, perusahaan mereka malah mendapatkan potongan pajak sebesar $109 juta. FedEx juga menerima keuntungan senilai $230 juta sebelum pajak sebesar $1,2 miliar. Bahkan investigasi yang dilakukan oleh New York Times menemukan FedEx telah melobi RUU yang diusulkan menjadi Undang Undang dan mendapatkan banyak keuntungan pemotongan pajak dibawah pemerintahan Donald Trump. Di tahun 2017, FedEx yang berutang pajak lebih dari $1,5 miliar dan seketika tidak ada hutang apapun di tahun berikutnya.
Hingga kini kedua perusahaan tersebut belum menanggapi respons apapun mengenai laporan pembayaran pajak yang beredar.
Comments