VONMAGZ, JAKARTA- Setelah menetapkan 6 tersangka dalam kasus tragedi Kanjuruhan yang menewaskan lebih dari 100 orang, rencananya minggu depan tim investigasi kepolisian akan mencari tahu pelaku kasus perusakan dan pembakaran fasilitas di luar stadion.

Photo Courtesy of iNews
"Minggu depan tim investigasi akan melakukan penegakkan hukum kepada siapa pun yang teridentifikasi melakukan perusakan dan pembakaran di luar stadion. Disarankan sebaiknya para pihak yang melakukan pengerusakan, pembakaran, penyerangan, dan lainnya untuk menyerahkan diri kepada yang berwajib" kata Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo kepada wartawan pada hari ini (8 Oktober). Dedi mengatakan nantinya akan dilakukan penyelidikan mendalam peristiwa di dalam dan di luar stadion.
Bukan hanya soal kerusuhan dan pengerusakan, polisi juga menyatakan telah menemukan 46 botol miras oplosan ukuran 550 ml di stadion Kanjuruhan yang saat ini sedang diinvestigasi oleh tim laboratorium forensik sebagai bagian dari proses penyidikan terkait kericuhan di luar Stadion Kanjuruhan. "Sebanyak 46 botol miras oplosan ukuran 550 ml. Sisa botol miras oplosan yang telah diminum di tribun itu telah dilakukan pengambilan dan pemeriksaan oleh tim Laboratorium Forensik" tambah Deddy.
コメント