top of page

Pemerintah Australia Akan Meracuni Kucing-Kucing Liar Karena Dianggap Hama

VONMAGZ, JAKARTA- Pemerintah Australia dilaporkan memiliki rencana untuk mulai membasmi kucing liar dengan memberikan racun kepada kucing-kucing tersebut. Tujuannya sendiri adalah untuk melestarikan spesies asli bintang Australia. Nantinya, kucing liar itu akan disemprot dengan gel berancum yang mengandung sondium fluoroacetate yang dapat menyebabkan mati keracunan.

PHOTO COURTESY OF ABC


"Kucing-kucing liar ini sudah merusak hewan-hewan asli. Kita berbicara tentang predator besar yang menjadi pembunuh pada hewan asli kita" kata Reece Whitby selaku Menter Lingkungan Hidup Australia Barat, dilansir NewsWeek. Kucing itu dianggap sebagai ancaman utama yang dinilai bagi ratusan 100 spesies hewan lain termasuk spesies burung, reptil, woyleies, numbats, dan lain sebagainya. Dan bukan hanya menggunakan racun, strategi pembasmian kucing selama 5 tahun tersebut juga termasuk pemasangan umpan di seluruh negara bagian dan akan memberikan pendanaan bagi warga yang mau membantu untuk membasmi kucing-kucing tersebut.

Commenti


bottom of page