top of page

Mulai 2024 ke Singapura Tidak Perlu Passport, Cukup Pakai QR Code

VONMAGZ, JAKARTA- Singapura saat ini dilaporkan berencana akan menerapkan teknologi pengecekan imigrasi baru dimana nantinya masyarakat tidak perlu lagi menunjukkan passport mereka dengan ganti penggunaan QR Code. Rencana ini nantinya akan mulai diterapkan mulai kuartal pertama tahun 2024, sesuai dengan yang dinyatakan dalam seminar kerja ICA di Singapore Expo pada Jumat (5/5) yang lalu.

PHOTO COURTESY OF REUTERS


Untuk tahap pertama, masyarakat nantinya bisa membuat akun dan profil pembuatan kode QR melalui aplikasi MyICA untuk menggantikan paspor. Selanjutnya masyarakat bisa melakukan scan kode itu ke loket yang dibantu oleh petugas ICA dengan melihat gambar wajah pengguna apakah sesuai dengan data yang ada di kode QR tersebut.


Teknologi ini sendiri diberi nama Automated Passenger In-Car Clearance System (APICS) yang dikembangkan oleh Home Team Science and Technology Agency. Uji coba untuk fitur baru ini juga telah diuji coba pada 2023 yang lalu. "Ketika diimplementasikan sepenuhnya, sistem otomatis akan memungkinan pelancong untuk melakukan self-clearance dalam kenyamanan mobil mereka dengan intervensi minimal dari petugas" kata pihak dari Otoritas Imigrasi dan Pos Pemeriksaan (ICA) dilansir Channel News Asia, Selasa (9/5).

0 comments

Comments


bottom of page