top of page

Mantan Elon Musk Dapat Rp2,4 M Setelah Lelang Foto Lama dan Barang Bekas Pemberian Elon

Updated: Sep 16, 2022

VONMAGZ, JAKARTA- Seorang wanita yang merupakan mantan Elon Musk di jaman kuliah mendapatkan lebih $165.000 atau sekitar Rp2,4 miliar setelah melelang koleksi foto pribadi dan barang-barang bekas pemberian Elon.

Photo Courtesy of RR Auctions


Mantan Elon Musk bernama Jennifer Gwynne tersebut menjual kartu ulang tahun, foto kamar asrama Elon Musk, kalung emas 14 karat yang diberikan Elon Musk, dan kalung zamrud kecil yang berasal dari tambang milik ayah Elon Musk di Afrika. Yang paling banyak mendapatkan keuntungan adalah penjualan 18 foto bersama Elon Musk di University of Pennsylvania saat makan dan bersosialisasi dengan teman-teman di kampus.


Sementara untuk hasil penjualan digunakan untuk membayar biaya kuliah anak tiri Gwynne, dilaporkan oleh The Independent. Setiap foto dilelang satu per satu lewat RR Auction. Salah satu foto tahun 1995 dijual seharga $2.733 atau sekitar Rp40,8 juta yang menunjukkan Gwynne dan Elon duduk di bangku di luar asrama kampus. Foto tersebut diambil oleh ibu Elon Musk saat mengunjungi kampus.


Lalu foto lain dijual seharga $1.155 atau sekitar Rp17,2 juta menunjukkan foto Elon Musk berusia 23 tahun yang mengenakan jaket kulit cokelat sedang menyetir mobil BMW. Foto itu diklaim adalah kencan pertama keduanya pertama kali di luar kampus.


Lewat wawancaranya dengan Inside Edition, Gwynne mengatakan bahwa Elon adalah hubungan serius pertamanya dan menggambarkan Elon memiliki sifar yang manis, baik, dan menarik meskipun tidak ditunjukkan di depan umum. Elon juga diklaim sudah menunjukkan minatnya pada mobil listrik sejak berpacaran dengan Gwynne. Dilansir The Boston Globe, Gwynne mengatakan bahwa ia menyadari bahwa banyak barang pribadi yang bisa dia jual selama berpacaran dengan Elon.

Comments


bottom of page