top of page

John Boyega Tidak Akan Lagi Kembali ke Star Wars, Ada Isu Rasisme

VONMAGZ, JAKARTA- John Boyega dilaporkan tidak akan lagi kembali untuk berperan di film Star Wars sebagai Finn, dilansir Variety. "Di titik ini saya lebih baik tidak melakukannya. Saya lebih baik tidak terlibat. Saya pikir Finn berada di titik yang bagus di mana kalian bisa menikmatinya dalam hal-hal lain, seperti game atau animasi. Tapi saya merasai episode VII hingga IX sudah cukup untuk saya" kata John Boyega pada Selasa (23 Agustus).


Seperti yang diketahui, John Boyega saat ini memiliki dua proyek film yaitu The Woman King dan Breaking dan John mengaku sangat nyaman dengan orang-orang yang bekerja sama dengannya saat ini. "Jujur saja, dengan teman-teman yang saya temukan seperti Joel Taylor, Jamie Foxx, Teyonah Parris, Viola Davis, semua yang bekerja sama dengan saya, fleksibilitas adalah jalan saya" tambah John.


ohn Boyega memiliki dua proyek film dalam daftarnya, yaitu berjudul Breaking dan The Woman King. Ia pun merasa sekarang sudah nyaman dengan orang-orang yang bekerja sama dengannya dalam proyek-proyek terbarunya. Di satu sisi, John Boyega juga membahas tentang kasus rasisme yang menimpa akstris Moses Ingram yang menghadapi rasisme dan dibully secara online ketika memerankan karakter Reva Sevander di serial Obi-Wan Kenobi. Bahkan DIsney dan pemeran utama Obi-Wan Kenobi, Ewan McGregor ikut membela Ingram atas rasisme tersebut.


"Moses Ingram yang dilindungi membuat saya merasa dilindungi juga. Itu membuat saya merasa seperti 'oke,keren'. Karena ketika saya memulai (membahas isu rasisme), itu bukan bahasan yang bisa kalian utarakan. Tapi sekarang, melihat bagaimana itu diungkap secara terbuka, melihat Ewan McGregor mendukung hal itu, bagiku itu memenuhi waktu ketika saya tidak mendapatkan dukungan" kata John.

0 comments

Comments


bottom of page