top of page

Jalani Sidang, Doddy Sudrajat Ingin Hak Perwalian Penuh Atas Gala Sky, Tidak Ingin Hak Asuh Bersama

VONMAGZ, JAKARTA- Ayah dari Vanessa Angel, Doddy Sudrajat dilaporkan bertemu dengan ayah Bibi Ardiansyah, H Faisal dalam persidangan hak asuh cucu mereka. Doddy mengungkapkan bahwa ia ingin semua perwalian Gala Sky jatuh kepada dirinya dan tidak ingin berbagi asuh kepada H Faisal.

Photo Courtesy of Detik.com


"Ya nanti keinginannya nanti keputusan pengadilan saja nanti. Kalau keinginan ya perwalian semua sama Daddy. Tapi kita serahkan ke pengadilan semua. Nggak ada hak asuh bersama, nggak ada" kata Doddy di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Rabu (15 Desember).


Saat sidang, Doddy hanya ditemani oleh tim kuasa hukumnya yaitu Milano Lubis. Sementara dari pihak H.Faisal terlihat dikawal oleh 4 orang bodyguard. Sandy Arifin selaku kuasa hukum H.Faisal mengatakan pengawalan dilakukan adalah untuk berjaga jaga dan menghindari hal hal yang tidak diinginkan.

0 comments

Comments


bottom of page