top of page

Elon Musk Akan Diperiksa Polisi Setelah Ubah Sebagian Kantor Twitter Jadi Kamar Tidur

VONMAGZ, JAKARTA- BBC International dilaporkan menerima foto-foto ruangan di kantor Twitter yang telah diubah menjadi sebuah kamar tidur, yang saat ini juga tengah diselidiki oleh otoritas Departemen Inspeksi bangunan San Fransisco sebagai kemungkinan pelanggaran kode bangunan menyusul adanya pengaduan.


Photo Courtesy of BBC International


Salah satu foto yang diterima temasuk kamar dengan tempat tidur ganda lengkap dengan lemari dan sandal. Sementara seorang mantan pegawai Twitter mengatakan bahwa Elon Musk sudah tinggal di kantor pusat tersebut sejak Twitter dibeli olehnya. Elon Musk mengatakan bahwa tujuan kamar tidur itu adalah digunakan bagi para karyawan yang kelelahan. Lalu salah satu tweet Elon Musk yang saat ini sudah dihapus ia mengatakan bahwa ia akan bekerja dan tidur di kantor.


Sementara seorang otoritas dari Departemen Inspeksi Bangunan mengatakan kepada BBC bahwa mereka akan segera memeriksa pengaduan tersebut. "Kita perlu memastikan bangunan itu digunakan sebagaimana mestinya" kata otoritas tersebut.

0 comments

Comments


bottom of page