top of page

Diminta Klarifikasi Acara Resepsi Putri Rizieq, Anies : Saya Datang ke Mapolda Sebagai Warga Negara

VONMAGZ, Jakarta- Anies Baswedan selaku Gubernur DKI Jakarta memenuhi panggilan Polda Metro Jakarta. Ia dipanggil untuk diminta klarifikasinya terkait acara resepsi pernikahan putri Habib Rizieq yang menimbulkan kerumunan yang telah melanggar protokol kesehatan. Anies tiba di kantor polisi hari ini Selasa (17/11) pukul 09.45 WIB menggunakan pakaian dinas. "Hari ini saya datang ke Mapolda sebagai warga negara untuk memenuhi undangan dari Polda" kata Anies.

Dok : Megapolitan


Bukan Hanya Anies, Kadiv Human Mabes Polri Argo Yuwono mengungkapkan pihaknya juga memeriksa pejabat lain mulai dari RT, RW, lurah, camat hingga KUA setempat di kediaman Rizieq. Argo menjelaskan mereka diperiksa atas dugaan tindak pidana sebagaimana diatur dalam Pasal 93 Undang Undang Nomor 6 Tahun 2018 tentang Karantina Kesehatan.

getty Images


Untuk diketahui, Pemerintah Provinsi DKI sudah memberikan sanksi denda sebesar 50 juta rupiah karena telah melanggar protol kesehatan pada Sabtu 14 November 2020 malam. Habib Rizieq menggelar acara Maulid Nabi yang dirangkai dengan pernikahan putri keempatnya. Ribuan warga menghadiri acara tersebut tanpa menerapkan protokol kesehatan.

0 comments

Comentarios


bottom of page