top of page

Cina Melaporkan Kasus Virus Baru Pertama H10N3 Mirip Influenza

VONMAGZ, Jakarta- Seorang pria (41) telah dikonfirmasi menjadi kasus manusia pertama yang terinfeksi virus jenis flu burung yang dikenal sebagai H10N3 di provinsi Jiangsu, Cina. Pria tersebut dirawat di rumah sakit sejak 18 April dan didiagnosis terjangkit H10N3 pada 28 Mei. "Infeksi ini adalah penularan lintas spesies yang tidak disengaja. Resiko penularan skala besar sangat rendah" kata Komisi Kesehatan Nasional Cina. Menurut mereka, H10N3 sejenis dengan virus influenza yang relatif tidak terlalu parah.

Dok : Asia One


Pakar penyakit di Cina menyarakan masyarakat untuk menjauhi dan menghindari kontak langsung dengan burung dan unggas. Jika gejala muncul seperti masalah pernapasan dan demam, pasien diwajibkan mengenakan masker dan langsung segera mengunjungi rumah sakit, kata para ahli. Pemerintah juga menyatakan belum ada bukti penularan dari manusia ke manusia. Masyarakat diminta agar tidak bereaksi berlebihan terhadap penyakit tersebut, namun juga tetap harus melakukan pemantauan tambahan untuk memahami proses penularan.


0 comments

Comments


bottom of page