VONMAGZ, JAKARTA - Perwakilan Grup Esports asal Indonesia berhasil melebarkan sayap di kancah Internasional. BOOM Esports menjadi perwakilan pertama yang maju ke panggung turnamen internasional Valorant Champions 2022 di Istanbul, Turki. Hal ini merupakan buah dari kemenangan mereka atas turnamen bersama ONIC G di hari Minggu (7/8) pada babak final VCT APAC Last Chance Qualifier (LCQ).

Photo Courtesy of Twitter @boomesportsid
Dilansir dari Revival TV, diketahui BOOM telah menguasai pertandingan sejak awal LCQ, berkat keandalan pemain barunya, Famouz, yang memberi pengaruh signifikan kepada performa tim. Famouz bergabung dalam tim satu bulan sebelum dimulainya LCQ.
Sedangkan pesaing mereka dalam laga final, ONIC G, juga telah menunjukkan taringnya sejak awal. Mereka bahkan berhasil melawan tim besar lainnya seperti Team Secret dari Eropa dan BLEED dari Singapura.