top of page

Bentrokan Berdarah Israel-Palestina Usai Buka Puasa di Area Masjid Al-Aqsa

VONMAGZ, Jakarta- Bentrokan berdarah terjadi di sekitar area Masjid Al-Aqsa Yerusalem pada Jumat Malam (7/5) setelah pihak berwenang Israel menembakkan peluru karet dan granat kearah para warga Palestina yang hanya bersenjatakan batu. Aksi tersebut merupakan ancaman pengusiran warga Palestina dari wilayah mereka yang diklaim oleh pihak Israel. Laporan yang didapat adanya 205 warga palestina dan 17 aparat keamanan Israel mengalami luka luka, seperti yang dilansir oleh Reuters.


Bentrokan lainnya juga terjadi di wilayah Skeikh Jarrah, Yerusalem Timur untuk mengusir sejumlah keluarga Palestina dan secara legal merebut area tersebut. Menurut Bulan Sabit Merah Palestina, satu warga Palestina kehilangan salah satu matanya dan dua orang lainnya mengalami cedera kepala serius dan retak tulang rahang sedangkan lainnya mengalami luka ringan.

Dok : AFP



0 comments

Comments


bottom of page