VONMAGZ, JAKARTA- Hari pertama test MotoGP Mandalika pada Sabtu (12 Februari) hujan dan menjadikan kondisi trek tidak sesuai harapan. Permukaan lintasan di sekitar trek menjadi kotor dan penuh lumpur dan sesi dihentikan sementara. Komisi Keselamatan melakukan pertemuan mendadak yang meminta rider untuk membersihkan dan mengeringkan lintasan.

Photo Courtesy of MotoGP
"Kondisinya tidak bagus dan ketika mereka memaksa semua pembalap untuk menempuh 20 lap, hanya satu racing line yang dibersihkan. Saya tidak suka keputusan itu. Saya kira ini adalah hari yang buruk. tetapi pada akhirnya yang terpenting adalah apa yang terjadi di garasi dan kami melakukan pekerjaan dengan baik, serta dipastikan bahwa motor berjalan baik. Kami sekali lagi dengan yang terbaik. Trek tidak dalam kondisi untuk berkendara. Banyak lumpur dan debu. Setiap pembalap, bersama timnya harus memutuskan kapan keluar atau tidak. Tapi penyelenggara telah memaksa kami semua untuk berkendara, untuk membersihkan trek. Dan saya disini bukan untuk membersihkan trek. Kecuali bos saya memberi tahu saya, bahwa dia dapat memaksa saya keluar dengan pakaian renang jika dia mau" kata salah satu pembalap, Aleix Espargaro.
Meskipun begitu, Aleix Espargaro masih memberikan pujian terhadap sirkuit Mandalika International yang dinilai sangat bagus dan tidak terlalu sulit dilalui. Espargaro berhasil menyelesaikan hari pertama Tes MotoGP Mandalika pada posisi kedua.
Comments