top of page

Alasan Rekaman CCTV Tragedi Kanjuruhan yang Hilang Adalah Karena Koneksi Internet

VONMAGZ, Jakarta- Rekaman CCTV dalam tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 134 korban jiwa kini mulai terpuak setelah Menko Polhukam datang ke Polda Jawa Timur untuk mengikuti jalannya rekonstruksi.

Photo Courtesy of Liputan6


Sementara Deputi V Bidang Keamanan Kemenko Polhukam Irjen Pol Armed Wijaya mengatakan bahwa rekaman CCTV di Stadion Kanjuruhan hilang diduga akibat dari gangguan internet, berdasarkan informasi dari penyidik dan tim Laboratorium Forensik. "Jadi sementara ini tentang penghapusan itu menurut keterangan sementara penyidik, tim Labfor itu akibat dari internet, gangguan internet. Kalau memang betul-betul dari internet harus dijawab secara tertulis dan nanti tindak lanjutnya dari TPIGF seperti apa, harus secara resmi" kata Armed Wijaya, Rabu (19 Oktober).


Di sisi lain, M.Choirul Anam selaku Komisioner Penyelidikan Komnas HAM mengaku bahwa pihaknya sudah bertemu dengan teknisi CCTV dan mendapatkan penjelasan tentang terpotongnya rekaman CCTV yang sempat terpotong selama tiga jam tersebut. Teknisi tersebut juga mengatakan bahwa CCTV yang terletak di lokasi parkir itu diganti dengan CCTV baru.


"Tadi dijelaskan cukup detail, itu belum selesai, nggak kelar karena laptopnya blank dan sebagainya. Pihaknya lupa sampai pada akhirnya sampai pas hari-H. Jadi, adanya yang terekam dan tidak itu karena adanya koneksi IP yang tidak tersambung antara yang induk dan yang dipasang. IP-nya belum disetting dengan sempurna" kata Anam.


Sementara Pol Armed Wijaya juga mengakui hal yang sama, yaitu ada beberapa waktu yang hilang atau terpotong selama tragedi Kanjuruhan terjadi. "Kita dapat pun dari penyidik, setelah kita cek loh kok yang ini ada yang mati selama 3 jam, pas itu pun saat situasi lagi apa, ini yang kita pertanyakan kemana" kata Armed.

0 comments
bottom of page