VONMAGZ, JAKARTA- Sebuah ledakan besar yang diduga berasal dari bom dari sebuah mobil yang terparkir di jalanan di kota Nashville, Tennessee, Amerika Serikat pada pagi hari Jumat (25/12). Pihak kepolisian menyebut ledakan tersebut merupakan serangan yang disengaja. Sebelum mobil meledak, ada rekaman nada peringatan mengerikan yang sangat keras dari sistem komputer kendaraan yang memperingatkan bahwa ada bom di mobil RV tersebut. "Warga di area ini harus dievakuasi sekarang. Area ini harus dievakusi sekarang. Jika kalian dapat mendengar pesan ini, cepat pergi. Jika kalian dapat mendengar pesan ini, cepat pergi" ucap rekaman tersebut.
Images : NYP
Saat dievakuasi, jasad manusia dan 3 orang terluka berhasil ditemukan tim penyelidik di sekitar lokasi ledakan yang menurut sumber CNN belum mengetahui apakah jasad tersebut adalah tersangka pelaku korban ledakan atau bukan. Jasad tersebut kini telah dikirim ke kantor pemeriksa medis untuk dianalisis lebih lanjut. Polisi di Nashville saat itu juga langsung mendatangi rumah rumah di sekitar ledakan untuk segera pindah ke tempat yang aman.
Comments